BRAND NEW DAY PART 1 & 2

Rabu, 01 Mei 2013

Yoh. 15:5
15:5 Akulah pokok anggur dan kamulah ranting-rantingnya. Barangsiapa tinggal di dalam Aku dan Aku di dalam dia, ia berbuah banyak, sebab di luar Aku kamu tidak dapat berbuat apa-apa.

Pengkhotbah 1:9-10
1:9 Apa yang pernah ada akan ada lagi, dan apa yang pernah dibuat akan dibuat lagi; tak ada sesuatu yang baru di bawah matahari.
1:10 Adakah sesuatu yang dapat dikatakan: "Lihatlah, ini baru!"? Tetapi itu sudah ada dulu, lama sebelum kita ada

  • Sesungguhnya ada sesuatu yang baru yang Tuhan sediakan.
Ratapan 3:22-23
3:22 Tak berkesudahan kasih setia TUHAN, tak habis-habisnya rahmat-Nya,
3:23 selalu baru tiap pagi; besar kesetiaan-Mu

Ef. 3:18-19
3:18 Aku berdoa, supaya kamu bersama-sama dengan segala orang kudus dapat memahami, betapa lebarnya dan panjangnya dan tingginya dan dalamnya kasih Kristus,
3:19 dan dapat mengenal kasih itu, sekalipun ia melampaui segala pengetahuan. Aku berdoa, supaya kamu dipenuhi di dalam seluruh kepenuhan Allah

  • Seandainya kau tahu betapa kau disayangi oleh Yesus.
Ratapan 3:19-24
3:19 "Ingatlah akan sengsaraku dan pengembaraanku, akan ipuh dan racun itu."
3:20 Jiwaku selalu teringat akan hal itu dan tertekan dalam diriku.
3:21 Tetapi hal-hal inilah yang kuperhatikan, oleh sebab itu aku akan berharap:
3:22 Tak berkesudahan kasih setia TUHAN, tak habis-habisnya rahmat-Nya,
3:23 selalu baru tiap pagi; besar kesetiaan-Mu!
3:24 "TUHAN adalah bagianku," kata jiwaku, oleh sebab itu aku berharap kepada-Nya

  • Kemurahan hati/rahmat (mercy) tidak menerima apa yang pantas kita terima.
Mercy don’t getting you deserve.
Grace = getting what you don’t deserve.

Tuhan memberikan kesempatan kedua kepada kita setiap hari.

Yunus 1:1-12
  • He’s giving you a second chance to start all over again.
  • Kita perlu mengalami masalah supaya kita menyadari betapa beruntungnya kita.
  • Iblis tidak bisa ambil imanmu, tapi ia bisa ambil pengharapan kita.
Tuhan Yesus berjanji kita terima anugerah yang baru setiap hari.
  • Kasih setia-Nya baru setiap hari.
  • Kasih-Nya yang baru menghapuskan kekecewaan.
Yoh. 5
Orang lumpuh di pinggir kolam Betesda- pengharapan membuat kita melangkah.

  • Kita perlu melangkah untuk melihat apa yang kita imani dapat terjadi.
Kepada orang lumpuh tadi Yesus berkata, “Bangunlah!”. Itu bukan hal baru untuk orang itu, mungkin sudah ribuan kali ia mencoba untuk bangun tapi ia gagal dan kecewa.
Tetapi karena Yesus berkata bangun, ia tetap melakukan hal itu, karena kekecewaan selama 38 tahun itu hilang digantikan dengan pengharapan karena kasih karunia-Nya yang baru.

-Catatan khotbah by Ps. Jose Carol @ JPCC-


0 komentar: